OVERVIEW TUMOR ,NEOPLASMA


Definisi: 
Neoplasma berarti pertumbuhan baru yang bisa berupa tonjolan atau benjolan pada organ. Penonjolan ini sering disebut sebagai tumor. Tumor bisa bersifat jinak dan ganas. Kanker adalah tumor ganas.
Neoplasma adalah massa abnormal pada jaringan yang pertumbuhannya berlebihan dan tidak terkoordinasi. Sifat ini menetap walaupun faktor yang merangsang perubahan sudah tidak ada. Hal ini menunjukan ada kelainan genetik yang dapat diturunkan. 
Semua tumor punya 2 komponen, yaitu: Parenkim dan stroma.
Parenkim adalah sel-sel neoplastik, sedangkan stroma adalah jaringan ikat dan pembuluh darah yang menyokong sel-sel neoplastik tersebut.
Sifat biologi tumor terbagi atas jinak dan ganas. Tumor ganas ada yang bersifat high grade (cepat) dan low grade (lambat). Selain itu ada pula sifat intermediate yakni antara jinak dan ganas, maksudnya  penampilan (histologik) ganas tetapi behavior jinak dan sebaliknya. Contohnya melanoma maligna, walaupun kecil, tumor ini cepat bermetastasis.

Terdapat sekelompok kecil tumor yang mempunyai sifat invasif lokal tetapi memiliki kemampuan metastasis yang kecil. Tumor dengan sifat seperti ini disebut juga tumor agresif lokal atau tumor ganas derajat rendah. Contoh: karsinoma sel basal (basalioma.

Metastasis berarti kemampuan penyebaran tumor ke tempat lain. Penyebaran ini bisa secara limfogen maupun hematogen. Ukuran tumor tidak menandakan suatu tumor jinak atau ganas, yang menentukannya  adalah kecepatan pertumbuhan.

Pengobatan tumor ada 3, bergantung jenis tumor dan diferensiasi.
1. Surgery
2. Kemoterapi
3. Targeted molecular therapy.
Tumor jinak ciri khasnya berakhiran -oma


contoh: 
- Fibroma atau tumor jaringan ikat fibroblastik.
- Chondroma, tumor dari tulang rawan.
- Osteoma, tumor dari tulang.
- Adenoma, tumor dari epitelial yang berbentuk glandular (kelenjar).
Tumor ganas (maligna). Tidak seperti tumor jinak yang khas dengan akhiran -oma, tumor ganas memliki beberapa nama khas seperti karsinoma atau sarkoma. Karsinoma berarti sebuah tumor yang berasal dari epitel seperti karsinoma sel skuamosa, adenokarsinoma, karsinoma sel ginjal dll. Sarkoma berarti sebuah tumor yang berasal dari mesenkim seperti fibrosarkoma, kondrosarkoma (tulang rawan), osteosarkoma dll. 


Diagnostik
Untuk mendirikan diagnosa sebuah tumor, jinak atau ganas diperlukan beberapa pemeriksaan. 
Pemeriksaan Patologi Anatomik 
  • Sitologi. Pemeriksaan sel. Cara pengambilannya bisa dilakukan dengan TTNA (Transtorakal Needle Aspiration), biopsi (jaringan). 
  • Potong beku. Cara pemeriksaan ini dapat menentukan sifat suatu tumor, jinak atau ganas.  
  • Histopatologik (gold standar). 
Pemeriksaan Tekhnologi Molekuler 
  • Imunohistokimia. Pengecekan antigen-antibodi. Cara ini mampu membedakan karsinoma high grade dengan sarkoma high grade. Pada pemeriksaan ini akan dilihat keberadaan dari keratin. Bila ditemukan keratin berari  mengarah ke sel epitel (karsinoma) bila tidak mengarah ke tumor  yang berasal dari mesenkim, sarkoma. 
  • FISH (kelainan kromosom)
Mikroskop elektron 
Diagnosis pasti pada umumnya ditegakkan secara histopatologik (morfologik)

0 komentar:

Post a Comment