Cara Berpuasa Bagi Penderita Sakit Maag

http://manfaatnyasehat.blogspot.com/2014/06/cara-berpuasa-bagi-penderita-sakit-maag.html
Info Kesehatan - Puasa adalah ibadah wajib bagi umat Islam yang dilakukan selama satu bulan dalam setahun. Seperti ibadah lain, bagi yang tidak mampu berpuasa juga diberikan kemudahan untuk menjalaninya. Orang yang sakit, orang yang sudah tua, ibu hamil dan menyusui, pekerja keras, dan lainnya diberikan pilihan untuk tidak puasa. Akan tetapi, kemudahan ini tidak boleh dijadikan alasan bagi yang mampu untuk tidak berpuasa. Untuk orang yang menderita sakit maag seringkali beralasan karena sakitnya tersebut sehingga tidak menjalani puasa.

Apakah sebenarnya sakit maag merupakan halangan untuk menjalani ibadah puasa?

Agama islam memerintahkan umatnya beribadah sesuai dengan kemampuan. Begitu juga dengan puasa Ramadhan. Dalam hal ini, sakit maag dapat dibagi menjadi beberapa tingkatan. Untuk mereka yang masih bisa menjalani puasa meskipun menderita maag, mudah-mudahan puasa bisa menjadi obat baginya. Tapi jika sakit maag yang dialami sudah masuk kategori parah dan tidak diijinkan puasa oleh dokter seperti terjadi perdarahan lambung atau muntah-muntah maka boleh tidak puasa dengan syarat menggantinya pada hari yang lain. Seberapa parah sakit maag yang Anda derita? Konsultasi pada dokter adalah solusi yang tepat bagi penderita maag menjelang ramadhan.

Untu menambah wawasan anda, silahkan baca juga artikel mengenai manfaat puasa bagi kesehatan yang sudah kami publikasikan sebelumnya.

Apa itu penyakit maag?

Penyakit maag terjadi karena tingginya asam lambung sehingga melukai dinding-dinding lambung. Akibat dari naiknya asam lambung bisa memaksa otot-otot lambung berkontraksi sehingga menimbulkan rasa perih dan mual. Jika sampai pada usus maka asam lambung ini akan bercampur dengan cairan usus yang bersifat basa dan mengakibatkan gas yang bisa membuat perut kembung.

Jenis penyakit maag:


1. Maag fungsional
Kebanyakan penderita maag mengalami maag fungsional yang terjadi akibat kesalahan pola makan, stress, emosi dan beban pikiran. Gejala yang terjadi yaitu seperti perih, mual, dan kembung. Maag jenis ini termasuk ringan sehingga masih mungkin untuk berpuasa.

2. Maag organik
Penyakit maag jenis ini terjadi akibat kelainan yang terjadi pada organ pencernaan seperti luka lecet pada kerongkongan, lambung, usus, dan lain-lain. Gejala yang terjadi lebih parah dari maag fungsional seperti berat badan turun, muntah darah dan anemia. Penderita maag organik tidak boleh puasa sebelum penyakitnya dinyatakan sembuh karena akan memperparah sakit maag yang dialami.

Cara Berpuasa Orang yang Sakit Maag


1. Wajib makan sahur
Untuk mencegah lambung dalam keadaan kosong, penderita maag yang berpuasa harus makan sahur. Makan sahur berguna untuk mempertahankan tingkat keasaman lambung dalam batas normal. Untuk yang mengonsumsi obat maag, jangan lupa untuk meminumnya ketika makan sahur.

2. Segera berbuka
Ketika datang saat berbuka, penderita maag yang puasa harus segera membatalkan puasanya. Santap minuman hangat dan manis, kemudian makan makanan ringan yang manis seperti kurma. Makanan yang manis akan mudah diserap tubuh sehingga tidak membuat asam lambung naik.

3. Makan secukupnya
Hal ini bermaksud agar dinding lambung berkontraksi dengan rileks, dan menghindari peregangan dinding lambung yang berlebihan.

4. Jangan tidur setelah sahur
Tidur setelah makan akan membuat sekresi asam lambung dan gerak peristaltik pankreas meningkat. Hal ini akan membuat pencernaan berjalan lebh lambat sehingga Anda akan merasa lapar ketika bangun.

5. Hindari stress
Stress dapat memacu metabolisme sehingga meningkatkan asam lambung yang menyebabkan kerusakan dinding lambung. Ketika puasa, hindari stress dengan banyak beribadah.

6. Minum obat teratur
Ketika puasa jadwal minum obat juga ikut berubah. Minumlah obat saat sahur, berbuka dan sebelum tidur. Sebaiknya konsumsilah obat maag yang tidak mengganggu fungsi ginjal.

Makanan dan minuman yang perlu menjadi perhatian:

1. Hindari makanan yang banyak mengandung gas, seperti makanan berlemak, sayuran sawi dan kol, buah nangka dan pisang ambon, makanan berserang (kedondong), buah yang dikeringkan, dan minuman yang mengandung soda.

2. Hindari makanan yang merangsang pengeluaran asam lambung, seperti kopi, minuman beralkohol, anggur putih, sari buah citrus, dan susu full cream.

3. Hindari makanan yang sulit dicerna, yang dapat memperlambat pengosongan lambung, seperti kue tart dan keju.

4. Hindari makanan yang secara langsung merusak dinding lambung, seperti yang mengandung cuka, pedas, merica dan bumbu yang merangsang.

5. Hindari makanan yang melemahkan klep kerongkongan bawah antara lain alkohol, cokelat, makanan tinggi lemak dan gorengan.

6. Beberapa sumber karbohidrat yang perlu dihindarkan beras ketan, mi, bihun, jagung, ubi singkong, tales, dodol.

Itulah cara menjalankan puasa bagi penderita maag. Semoga bermanfaat dan Anda dapat menjalani puasa tanpa menyebabkan penyakit maag kambuh.

Menu Makanan Sehat untuk Berbuka Puasa

http://manfaatnyasehat.blogspot.com/2014/06/menu-makanan-sehat-untuk-berbuka-puasa.html
Info Kesehatan - Bagi umat Muslim, menjalani puasa Ramadhan selama sebulan penuh merupakan tantangan tersendiri. Setelah seharian berpuasa menahan lapar, tentunya ketika buka ingin menyantap makanan yang lezat dan menggugah selera. Lebih dari itu, menu buka puasa yang kita santap juga harus menyehatkan tentunya. Namun dalam kondisi ini, orang seringkali melupakan faktor kesehatan makanan yang dikonsumsi ketika berbuka. Jika setelah menjalani puasa selama sehari tidak makan dan minum, namun ketika berbuka dengan makanan yang asal-asalan atau hanya enak tapi tidak bergizi maka tidak ada manfaatnya untuk tubuh.

Jika Anda tidak memperhatikan menu buka puasa yang Anda konsumsi, bukan hanya tidak ada manfaatnya bahkan dapat menimbulkan masalah kesehatan seperti kurang vitamin, maag dan sakit kepala. Selama menjalankan puasa wajib mendapat asupan gizi seimbang agar kondisi tubuh tetap prima meskipun berpuasa selama satu bulan penuh.

Makanan Sehat untuk Berbuka Puasa


Di bawah ini adalah makanan sehat untuk berbuka puasa yang dapat dikombinasikan dengan makanan sesuai favorit Anda. Selain mudah didapat, makanan ini juga mudah untuk diolah sesuai selera.

1. Beras merah
Mungkin Anda perlu mengganti nasi putih dengan nasi dari beras merah. Kenapa? Nasi merah memiliki kandungan serat yang tinggi yang lebih rendah gula dibanding dengan nasi putih. Nasi merah dapat membuat perut kenyang lebih lama dibanding nasi putih. Bukan hanya baik disajikan untuk menu buka puasa, nasi merah juga bisa disantap saat makan sahur.

2. Sayuran berdaun hijau
Sayuran dengan daun hijau lebih mudah dicerna dan diserap nutrisinya oleh tubuh. Oleh karena itu organ dalam tubuh tidak bekerja terlampau keras untuk mencerna makanan setelah seharian tidak mengonsumsi apapun. Sayuran berdaun hijau juga sangat dibutuhkan sebagai pemasok vitamin dan serat dalam tubuh. Memasak sayuran hijau juga tidak terlalu sulit, cukup ditumis atau disayur. Namun sebaiknya ketika memasak sayuran hijau jangan sampai layu karena akan banyak kandungan bermanfaatnya yang hilang.

3. Oat
Untuk yang menghindari nasi putih maupun nasi merah, Anda juga tetap membutuhkan asupan karbohidrat sebagai sumber energi. Anda bisa membuat oat yang dicampur dengan potongan buah. Oat mudah dicerna oleh tubuh sehingga nutrisinya cepat diserap. Selain itu oat memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga sangat baik dikonsumsi ketika buka puasa.

4. Buah-buahan
Buah-buahan juga diperlukan ketika berbuka puasa. Tidak ada salahnya menyantap sepotong melon atau satu butir jeruk ketika berbuka puasa. Mengonsumsi buah-buahan ketika berbuka bisa untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang selama berpuasa seharian. Vitamin yang ada pada buah-buahan juga dapat membuat tubuh lebih segar sehingga lebih bersemangat untuk menjalankan ibadah berikutnya. Selain itu, mengonsumsi buah segar juga dapat membantu tubuh untuk menyesuaikan diri sebelum mengonsumsi makanan berat untuk berbuka puasa.

5. Kacang-kacangan
Semua jenis kacang-kacangan sudah dikenal mengandung protein yang tinggi. Ketika berbuka, mengonsumsi sayur hijau dan kacang-kacangan sangat dianjurkan karena memiliki banyak manfaat kesehatan. Anda dapat membuat sayur asam atau sayur bayam dengan menambahkan kacang-kacangan di dalamnya. Kacang-kacangan mampu menjadi sumber protein yang diperlukan tubuh dan mudah dicerna serta tidak membuat kaget organ tubuh ketika dikonsumsi untuk buka puasa.

Sangat penting untuk menjaga kesehatan selama bulan puasa. Pasalnya begitu banyak Ibadah yang harus dilakukan pada bulan istimewa ini. Salah satu cara sederhana menjaga kesehatan selama bulan puasa yaitu dengan mengonsumsi menu berbuka puasa yang sehat seperti yang telah diuraikan di atas. Anda bisa mengkombinasikan makanan di atas sebagai menu berbuka Anda.

Baca juga artikel mengenai manfaat puasa dan cara puasa orang yang sakit maag agar kuat berpuasa sebulan penuh.

Makanan Yang Harus di Hindari Saat Berpuasa

http://manfaatnyasehat.blogspot.com/2014/07/makanan-harus-di-hindari-saat-berpuasa.html
Info Kesehatan - Puasa adalah ibadah wajib yang harus dilaksanakan oleh seluruh umat muslim saat bulan Ramadhan dengan cara menahan hawa nafsu mulai dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari. Banyak pahala yang akan umat muslim peroleh jika menjalankan ibadah puasa selama 30 hari penuh tanpa bolong.

Saat berpuasa, sistem imun justru menjadi lebih kuat karena semua sistem tubuh akan beristirahat dalam hal mencerna dan mengolah makanan. Tetapi walau bagaimanapun Anda harus menjaga kesehatan tubuh karena pada saat berpuasa juga tubuh rentan terhadap penyakit apabila Anda melakukan kesalahan fatal seperti makan dalam porsi besar ketika berbuka puasa.

Makanan Yang Harus di Hindari Saat Berpuasa


Berpuasa mau tidak mau memaksa Anda untuk selektif dalam memilih makanan dan minuman yang hendak dikonsumsi. Sebab ada beberapa jenis makanan yang cukup berbahaya jika dikonsumsi selama bulan puasa. Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut ini saya kutip dari Talkmen tentang makanan yang harus dihindari saat berpuasa.

Fast Food

Saat berpuasa usahakan agar Anda tidak mengonsumsi makanan cepat saji berlebih karena makanan berjenis ini akan menjadi bumerang bagi Anda apabila sering dikonsumsi ketika berbuka puasa ataupun sahur.

Makanan cepat saji memang seharusnya tidak sering-sering untuk dikonsumsi, sebab makanan jenis ini biasa dimasak dengan cara digoreng. Dengan menggoreng sudah pasti akan tertimbun lemak pada makanan tersebut yang mana jika berlebihan dalam hal mengonsumsi akan mengakibatkan kegemukan.

Oleh karena itu gantilah ke makanan ‘sungguhan’ seperti buah-buahan ataupun sayur-sayuran segar. Anda bisa berbuka dengan apel, pir, jeruk, anggur dan jenis buah-buahan lain yang mengandung mineral banyak. Tujuannya adalah mengisi ulang cairan tubuh yang telah hilang karena berpuasa.

Kafein

Minuman yang mengandung kafein seperti misalnya kopi dan teh dapat membuat tubuh cepat dehidrasi. Untuk mengatasinya sudah pasti Anda harus mengganti jenis minuman ke yang lebih sehat seperti jus buah, sop buah, dan air kelapa.

Makanan Asin

Apabila Anda sahur dengan telur dadar, jangan dipakaikan garam terlalu banyak karena bisa membuat Anda cepat haus. Makanan yang banyak tercampur dengan rempah-rempah juga akan berakibat sama.

Cara terbaik untuk mengatasinya adalah mengganti makanan-makanan yang banyak mengandung garam dengan yang lebih original. Tapi apabila Anda merasa kurang puas ketika sahur karena makanan yang dikonsumsi tidak terasa asinnya saya tidak memaksa Anda untuk menghilangkan garam dalam bumbu masakan untuk santapan sahur Anda.

Makanan Banyak Gula

Makanan yang banyak mengandung gula berlebih juga patut untuk dihindari karena lebih sulit untuk dicerna. Jika Anda ingin sahur dengan yang manis-manis, cobalah madu hutan asli atau buah-buahan segar yang manis.

Terlalu Banyak Karbohidrat

Apabila Anda ingin makan nasi lebih baik diseimbangkan dengan lauk pauk yang banyak mengandung protein seperti kacang-kacangan, ikan, daging, atau telur. Atau anda bisa memilih nasi dari beras merah, karena kandungan seratnya lebih tinggi dan Anda akan merasa kenyang lebih lama.

Coklat

Cemilan lezat ini memang disebut-sebut sebagai makanan penghilang emosi. Memang benar karena di dalam coklat terdapat zat hormon endorfin yang membuat seseorang menjadi lebih bahagia dan merasa tenang pada situasi yang cukup memberatkan hati. Tetapi sayangnya makanan ini justru harus dihindari selama bulan puasa karena coklat menyimpan serat yang sulit untuk dicerna dan membuat perut terasa kembung.

Keju

Makanan olahan dari susu ini menjadi taburan favorit untuk roti ketika sarapan. Tetapi karena berpuasa, jangan Anda kira roti tawar dengan taburan keju yang banyak sehat untuk dikonsumsi ketika sahur. Kenapa? Sebab keju juga sama dengan coklat yang mengandung serat yang cukup sulit untuk melewati pencernaan Anda.

Itu tadi beberapa makanan yang harus di hindari saat berpuasa, semoga Anda betul-betul menjaga kualitas puasa dan kesehatan tubuh.

Cara Agar Kuat Berpuasa Di Bulan Ramadhan

http://manfaatnyasehat.blogspot.com/2014/06/cara-agar-kuat-berpuasa-di-bulan.html
Info Kesehatan - Menjalankan puasa Ramadhan merupkan kewajiban bagi umat muslim yang sudah akil baligh, atau biasa disebut sudah cukup umur. Berpuasa yaitu menahan lapar dan haus serta menahan hawa nafsu sejak terbit fajar sampai terbenam matahari. Menunaikan ibadah puasa tentunya harus diimbangi dengan kondisi fisik yang sehat agar puasa yang dijalani dapat dilakukan dengan sempurna sampai tiba waktu berbuka.

Baca juga artikel tentang manfaat berpuasa untuk kesehatan, agar Anda semakin yakin dan mantap untuk menjalankan ibadah puasa.

Cara Agar Kuat Berpuasa Sebulan Penuh


Agar kita dapat tahan baik ketika menjalani puasa, kita harus memperhatikan asupan yang kita konsumsi ketika sahur maupun berbuka. Meskipun menu yang disajikan sederhana, tapi setidaknya memenuhi unsur gizi yang dibutuhkan seperti protein, mineral lemak, karbohidrat dan vitamin.

Cobalah untuk mencegah terjadinya dehidrasi ketika puasa dengan perbanyak minum air putih pada malam hari. Penuh kebutuhan air putih antara delapan sampai sepuluh gelas agar tubuh terhindar dari kekurangan cairan. Hal ini perlu dilakukan, karena pada siang hari aktivitas kita biasanya banyak mengeluarkan keringat baik di ruangan terbuka atau ber-AC.

Pada saat berbuka, awali dengan makanan atau minuman hangat seperti kolak, bubur kacang ijo, atau bisa dengan minuman hangat dan manis lainnya. Perlu diperhatikan, ketika puasa sebaiknya jangan mengonsumsi minuman bersoda karena bisa mengakibatkan efek buruk untuk kesehatan perut.

Pilihlah menu buka puasa yang sehat, selalu konsumsi sayuran hijau dan buah-buahan pada saat sahur maupun berbuka. Jangan langsung minum air dingin atau es ketika berbuka, minuman hangat lebih baik untuk mengawali buka puasa karena dapat membuat lambung lebih nyaman setelah seharian kosong karena berpuasa. Jika ketika berbuka puasa langsung minum air es, maka perut yang kosong akan menjadi kembung karena asam lambung terbentuk lebih banyak.

Setelah mengawali buka puasa dengan makanan atau minuman manis, sebaiknya jangan langsung mengonsumsi makanan berat. Berbuka puasa sebaiknya dilakukan secara bertahap dan tidak terburu-buru agar lambung tidak kaget. Jadi, kerja lambung tidak terlalu berat karena langsung dibebani dengan makanan berat.

Agar mampu menahan lapar ketika puasa, sebaiknya konsumsi yang banyak makanan mengandung serat, selain itu penting juga untuk memenuhi asupan protein, vitamin dan mineral serta makanan tambahan agar tubuh tetap segar bugar sepanjang hari. Untuk penderita asam lambung atau maag, sebaiknya hindari makanan seperti ketan, mie instant, daging berlemak, ikan dan daging yang diawetkan serta makanan dengan bumbu yang tajam seperti cabai atau cuka. Makanan jenis ini dapat berpengaruh terhadap produksi gas di dalam lambung sehingga membuat perut tidak nyaman selama puasa.

Bagi penderita asam lambung dan penyakit maag silahkan baca cara berpuasa orang yang sakit maag.

Untuk orang yang memiliki berat badan terlalu kurus, sebaiknya menambah asupan susu dan menghindari makanan yang sulit dicerna seperti sayuran berserat kasar (daun singkong dan daun pepaya) selama puasa. Sedangkan untuk orang lanjut usia agar kuat berpuasa, sebaiknya atur pola makannya ketika berbuka. Aturlah pola makan menjadi bertahap, makanlah jumlah yang lebih sedikit tapi dilakukan beberapa kali.

Selain itu, agar kuat berpuasa kita juga harus mengikuti anjuran Rasulullah seperti berikut:
  • Mengakhirkan makan sahur dan menyegerakan berbuka
  • Makan kurma dan madu ketika sahur maupun berbuka
  • Tetap berolahraga meskipun sedang menjalani puasa

Menjaga kondisi tubuh tetap prima sangat diperlukan selama bulan puasa. Karena selain puasa, di bulan Ramadhan juga masih banyak kegatan ibadah yang bisa dilakukan seperti Shalat tarawih, membaca Al-Quran, dan berbagai Ibadah Sunnah lain.

Nah itulah tips cara agar kuat berpuasa selama bulan Ramadhan. Semoga artikel ini bermanfaat dan Anda dapat menjalani puasa satu bulan penuh tanpa ada halangan apapun. Jangan lupa niatkan puasa dengan ikhlas!

7 Manfaat Berpuasa Bagi Kesehatan

http://manfaatnyasehat.blogspot.com/2014/06/7-manfaat-berpuasa-bagi-kesehatan.html
Info Kesehatan - Puasa adalah ibadah wajib yang harus ditunaikan oleh setiap muslim, khususnya kaum muslimin yang tidak pernah berhalangan (kecuali sakit). Ibadah puasa menjadi momen yang tepat untuk membersihkan diri dari segala dosa yang pernah kita perbuat, baik kepada Allah SWT maupun kepada sesama makhluk-Nya.

Terkadang seseorang enggan berpuasa karena alasan tidak kuat. Ya itu memang tujuan puasa dimana kita harus menahan nafsu dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari. Maka dari itu banyak orang yang nekat mengendap-endap untuk makan ataupun minum.

Manfaat Puasa Untuk Kesehatan


Oleh karenanya agar Anda semakin termotivasi dalam menjalankan ibadah puasa, Anda harus tahu kalau sebenarnya berpuasa juga memberikan dampak positif terhadap kesehatan. Tepat pada artikel ini akan dibahas secara ringkas seputar manfaat puasa untuk kesehatan tubuh.

Jantung Tetap Sehat

Penyakit jantung atau stroke adalah ancaman yang cukup serius bagi manusia. Terlebih lagi untuk masyarakat Indonesia yang dicap oleh banyak negeri sebagai negara yang dipenuhi dengan jumlah perokok aktif. Maka dari itu, puasa adalah masa-masa yang tepat untuk menjaga kesehatan jantung dari timbunan nikotin. Puasa akan membuat tubuh memperbanyak produksi HDL dan meminimalisir LDL (kolesterol jahat) yang berbahaya bagi kesehatan jantung jika jumlahnya berlebih.

Hati Tenang, Adem Ayem dan Tentram

Salah satu perintah terberat ketika berpuasa adalah menahan emosi. Ini menjadi suatu keharusan, oleh karenanya berpuasa secara psikologis membuat hati menjadi lebih tenang dan tentram. Sementara dari segi medis puasa akan menurunkan kadar adrenalin pada tubuh. Reaksi positif bagi kesehatan misalnnya mengurangi risiko penyakit pembuluh darah, jantung, dan otak.

Kondisi Hormon Seksual Meningkat Pesat

Sebuah riset membuktikan adanya integrasi antara hormon testoteron (kejantanan), perangsang kantung (FSH), dan lemotin (LH) yang mana setiap hormon tersebut berpengaruh terhadap performa seksual.

Ketika berpuasa, ketiga hormon tersebut akan menurun semenjak beberapa hari pembukaan puasa. Namun, setelah beberapa hari siklus berpuasa dilaksanakan, ketiga hormon tersebut justru akan meningkat pesat sehingga gairah seksual pun cukup tak terkendali.

Menurunkan Berat Badan Orang Gemuk

Rupanya kegiatan puasa juga bermanfaat untuk menurunkan berat badan seseorang yang menderita kegemukan. Dengan berpuasa, sistem pencernaan dalam tubuh, terutama usus akan bersih dari sisa-sisa makanan. Dengan begini, efek penimbunan lemak pun akan berkurang seiring kondisi usus semakin bersih.

Performa Sistem Imun Menjadi-jadi

Seharusnya, puasa membuat tubuh jadi lemas dan mudah terserang penyakit. Tapi telah terungkap kabar bahwasanya puasa justru membuat tubuh seseorang akan lebih kebal terhadap penyakit dikarenakan terjadinya peningkatan kadar Limfosit hingga angka 10 kali lipat dalam tubuh. Jadi mulai sekarang jangan Anda mengira kalau puasa akan membuat tubuh gampang sakit.

Meningkatkan Kinerja Ginjal

Ginjal adalah salah satu organ vital dalam tubuh dengan peran sebagai penyaring zat kimia dari makanan atau minuman yang dapat merusak organ tubuh lain.

Dengan berpuasa ginjal akan semakin bersemangat dalam bekerja, kenapa? Sebab saat menjalani puasa kadar osmosis urin berada dikisaran 1000 sampai 12.000 ml/kg air. Dan satu-satunya jalan yang bisa ditempuh adalah mengurangi asupan mineral yaitu saat berpuasa.

Mencegah Diabetes

Penyakit akibat berlebihnya nutrisi yang menyokong kesehatan tubuh seperti diabetes, hiperkolesterol, dan obesitas akan ditangkal ketika berpuasa. Sebab, berpuasa akan memaksa tubuh mengontrol kadar gula dan lemak yang masuk ke dalam tubuh, dampak positifnya ya itu tadi, tubuh akan lebih kebal terhadap penyakit akibat kelebihan nutrisi.

Puasa sangat banyak manfaatnya, baik untuk kesehatan tubuh secara jasmani maupun rohani. Maa dari itu jangan lewatkan kesempatan emas ini untuk memperbaiki diri Anda. Semangat berpuasa, carilah berkah ramadhan.

Manfaat dan Khasiat Bunga Kamboja untuk Kesehatan

http://manfaatnyasehat.blogspot.com/2016/05/manfaat-dan-khasiat-bunga-kamboja.html
Info Kesehatan - Bunga Kamboja merupakan merupakan salah satu jenis tanaman hias yang cukup populer di Indonesia. Jika ditelusuri dari namanya,ternyata bunga kamboja ini tidak mempunyai hubungan sama sekali dengan negara Kamboja sebab bunga ini ternyata berasal dari Amerika Tengah yang meliputi Equador, Colombia, Cuba, Venezuela, dan Mexico dan Afrika. Lalu sejak kapan keberadaannya di Indonesia?. Hingga saat ini belum diketahui kapan tepatnya bunga ini masuk ke Indonesia. Namun, bunga kamboja diperkirakan pertama kali dibawa ke Indonesia oleh bangsa Portugis dan Belanda yang mana keduanya merupakan bangsa yang peduli terhadap lingkungan dan sangat menyukai alam tropis.

Okeh sebelum kita lanjut ke bahasan kita yang sesunggguhnya mengenai Manfaat dan Khasiat Bunga Kamboja untuk Kesehatan.Kita akan lebih mengenal dulu seperti apakah bunga kamboja ini sesungguhnya.

Mengenal Bunga Kamboja
Seperti telah disebutkan diatas bunga kamboja berasal dari daratan amerika dan afrika,namun ada satu spesies yang diperkirakan kamboja asli Indonesia yaitu bunga kamboja yang berwarna putih dengan bagian dalam berwarna kuning di mana kuntumnya tidak terbuka penuh serta berukuran kecil.Secara umum morfologi bunga kamboja memiliki batang berkayu keras, tinggi mencapai 6 meter, percabangannya banyak, batang utama besar, cabang muda lunak, batangnya cenderung bengkok dan bergetah. Daun : daun hijau, berbentuk lonjong dengan kedua ujungnya meruncing dan agak keras dengan urat-urat daun yang menonjol, sering rontok terutama saat berbunga lebat, Bunga: Bunganya berbentuk terompet, muncul pada ujung-ujung tangkai, daun bunga berjumlah 5 buah, berbunga sepanjang tahun. Syarat Tumbuh : Tumbuh subur di dataran rendah sampai ketinggian tanah 700 meter di atas permukaan laut, tumbuh subur hampir di semua tempat dan tidak memilih iklim tertentu untuk berkembang biaknya.

Kamboja termasuk tanaman hias yang ditanam di pekarangan rumah maupun di dalam pot. Kamboja memiliki beberapa jenis, ada yang kerdil ada juga yang besar yang bisa mencapai tinggi beberapa meter. Kamboja yang besar biasa kita temukan di area pemakaman.

Selain ukuran pohonnya, jenis pohon kamboja juga bisa dibedakan dari daunnya. Ada pohon kamboja yang daunnya lebar dengan ujung lancip, ada kamboja yang daunnya kecil dan lonjong dengan ujung tumpul. Kembang bunga kamboja memiliki aneka warna, dari mulai putih, kuning, merah dan merah muda atau kombinasi dari warna-warna tersebut.

Bunga kamboja juga memiliki nama yang berbeda di berbagai daerah diantaranya,Semboja (Jawa), Bunga jebun (Bali); Samoja, Kamoja,Samboja (Sunda), Bunga lomilate (Gorontalo); Campaka molja/bakul (Madura), Pandam (Minangkabau); Karasuti, Kolosusu, Tintis (Minahasa), Capaka kubu(Tidore).

Bagian tanaman yang digunakan sebagai obat adalah akar, daun, getah, serta kulit pohonnya. Getah Pohon Kamboja (Plumeria acuminata) mengandung senyawa sejenis karet, triterpenoid amyrin, lupeol, kautscuk dan damar. Kandungan minyak mrnguapnya terdiri dari geraniol, sitronellol, linallol, farnesol dan fenetilalkohol.

Manfaat Bunga Kamboja

Bunga Kamboja memiliki banyak manfaat untuk kesehatan terutamaa untuk pengobatan tradisional berbagai penyakit seperti bisul,puru (prambusia),Kencing nanah (gonorrhea),bengkak,gigi berlubang,kutil,menghilangkan tahi lalat.Contoh cara penggunaannya seperti dibawah ini!

Mengobati Bisul
Untuk mengobati bisul dengan bunga kamboja, bisa dilakukan dengan menggunakan daun kamboja dan minyak kelapa. Daun kamboja dilemaskan dan diolesi dengan minyak kelapa, kemudian ditempelkan pada bagian tubuh yang ditumbuhi bisul. Setelah kering ganti dengan daun yang lain.

Cara lainya dengan menggunakan getah pohon kamboja. Ambil getah kamboja langsung dari pohonnya dan dioleskan pada bagian tubuh yang ditumbuhi bisul.

Mengatasi Bengkak
Cara mengobati bagian tubuh yang bengkak adalah dengan kulit pohon kamboja. Caranya, ambil 1 sirap kulit pohon kamboja kemudian ditumbuk hingga halus. Rebus dengan setengah 4 gelas air hingga mendidih. Air tersebut digunakan untuk merendam bagian tubuh yang bengkak jika memungkinkan. Jika tidak, gunakan untuk mengompres.

Manfaat Kamboja untuk mengobati Patek, Puru (Frambusia)
Caranya, ambil 2 Sirap kulit kamboja, kemudian ditumbuk halus dan direbus dengan 1 cerek air sampai mendidih. Air tersebut digunakan untuk mandi dan menggosok bagian tubuh yang luka.

Mengobati Kencing Nanah (Gonorrhea) dengan akar bunga kamboja
Caranya cuci bersih 1 potong akar pohon kamboja, kemduian direbus dengan dua gelas air hingga mendidih dan tersisa 1 gelas. Air ramuan tersebut diminum satu kali sehari sebanyak 1 cangkir.

Mengobati Sakit Gigi Berlubang
Untuk mengobati sait gigi akibat gigi berlubang, caranya mudah. Ambil getah pohon kamboja menggunakan kapas, kemudian kapas tersebut dipakai untuk mencocok gigi yang berlubang.

Menghilangkan Tahi Lalat
Tahi lalat bisa menambah kecantikan wajah seseorang, namun terkadang tahi lalat yng ada pada bagian tubuh yang tidak diinginkan membuat si empunya merasa tidak nyaman. Bagi anda yang ingin menghilangkan thi lalat bisa dengan menggunakan getah pohon kamboja. Caranya, ambil getah kamboja menggunakan kapas, kemudian tempelkan pada tahi lalat. Lakukan secara rutin sampai tahi lalat hilang dengan sendirinya.

Getah Pohon Kamboja untuk Menghilangkan kutil
Kutil perupakan penyakit kulit yang sangat mengganggu.Apalagi jika adanya pada anggota tubuh yang sangat penting terutama untuk penampilan.Untuk menghilangkannya caranya sama dengan menghilangkan tahi lalat, yaitu menggunakan getah kamboja. Namun harus waspada karena getah kamboja sifatnya tajam, jadi jangan sampai terkena bagian tubuh yang yang lain.

Nah itulah ulasan mengenai Manfaat dan Khasiat Bunga Kamboja untuk Kesehatan yang bisa saya sampaikan kali ini.semoga bermanfaat!!!!!

Khasiat dan Manfaat Meniran bagi Kesehatan

http://manfaatnyasehat.blogspot.com/2016/05/khasiat-dan-manfaat-meniran.htmlInfo Kesehatan - Jika Anda sudah pernah membaca seluruh atau sebagian dari artikel yang ada pada blog ini mungkin anda pernah menemukan ramuan obat tradisional yang didalamnya ada campuran daun meniran. Dan saya juga yakin jika tidak semua yang pernah membaca artikel tersebut tahu seperti apa tanaman meniran ini dan khasiat atau manfaatnya untuk kesehatan. Karen alasan inilah secara spesifik saya akan memberikan informasi tentang tanaman ini juga manfaatnya bagi kesehatan.

Mengenal Tanaman meniran
Jika kita melihat gambarnya kita pasti mengenali tanaman ini. Ya,kita biasa mendapati tanaman meniran atau Phyllanthus urinaria ini di pinggir-pinggir jalan,di halaman rumah,pekarangn, kebun-kebun,lahan terbuka,hutan,tepian sungai atau pantai. Secara Morfologi tanaman ini memiliki bentuk batang bulat, basah dan biasanya tinggi kurang dari 50 cm tergantung pada kesuburan tempat tumbuhnya.Daun dari tanaman meniran bertulang menyirip genap, setiap satu tangkai memiliki daun majemuk dengan ukuran yang kecil dan berbentuk lonjong. Bunga tumbuhan ini terdapat pada setiap ketiak daun serta menghadap ke bagian bawah.Meniran tumbuh subur di tempat yang lembab pada dataran rendah sampai ketinggian 1000 meter di atas permukaan laut.Pada umumnya tidak dipelihara, karena dianggap tumbuhan rumput biasa.

Kandungan Kimia Meniran.
Telah disebutkan diatas bahwa tanaman meniran ini hanya dianggap tanaman rumput biasa. Dan saya juga yakin pembacapun selama ini menganggap tanaman ini seperti itu. Anggapan hanya rumput biasa tersebut karena kita tidak mengetahui kandungan yang terdapat dalam tanaman ini juga manfaatnya yang bagus untuk kesehatan.Senyawa kimia yang terkandung dalam tumbuhan Meniran antara lain :Filantin, Kalium, Mineral, Damar, Zat Penyamak.Karena kandungan kimia inilah tanaman ini dapat digunakan untuk obat berbagai penyakitseperti penyakit kuning, disentri, batuk, demam, ayan, haid berlebihan dan malaria,jerawat dan luka bakar.

Manfaat Meniran untuk Kesehatan
Seperti apa Khasiat dan Manfaat Meniran bagi Kesehatan?.Info lengkapnya bisa disimak dibawah ini!!!!

Meniran untuk mengobati Sakit Kuning (liver)

Untuk Mengobati Sakit Kuning (liver) anda bisa mencoba membuat ramuanya seperti dibawah ini!.

a. Bahan Utama: 10 Tanaman Meniran (akar, Batang, daun)
Bahan Tambahan: 2 gelas Air Susu
Cara membuat: Tanaman meniran dicuci lalu ditumbuk halus dan
direbus dengan 2 gelas air susu sampai mendidih hingga tinggal
1 gelas.
Cara menggunakan: disaring dan diminum sekaligus; dilakukan
setiap hari.

b. Bahan Utama: 7 batang tanaman meniran (akar, Batang dan
bunga)
Bahan Tambahan: 7 buah Bunga cengkeh kering, satu rimpang
umbi temulawaksebesar ibu jari, 1 potong kayu manis
Cara Membuat: Seluruh bahan direbus dengan 2 gelas air sampai
mendidih hingga tinggal 1 gelas
Cara menggunakan: disaring dan diminum 2 kali sehari.

Mengatas Malaria dengan Ramuan Meniran
Bahan utama: 7 Batang tanaman Meniran lengkap
Bahan tambahan: 5 Biji bunga cengkeh kering, 1 potong kayu manis
Cara membuat: Seluruh bahan dicuci bersih, kemudian ditumbuk
halus dan direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih.
Cara menggunakan: disaring dan diminum 2 kali sehari.

Mengobati Ayan
Bahan Utama: 17 - 21 batang tanaman meniran (akar, batang, daun
dan Bunga)
Cara membuat: bahan dicuci bersih, kemudian direbus dengan 5
gelas air sampai mendidih hingga tinggal ± 2,5 gelas.
Cara menggunakan: disaring dan diminum 1 kali sehari sehari 3/4
gelas selama 3 hari berturut-turut

Manfaat meniran untuk  Obat Demam
Bahan utama: 3-7 batang Tanaman meniran lengkap (akar, batang,
daun dan bunga)
Cara membuat: bahan dicuci bersih, kemudian diseduh dengan 1
gelas air panas .
Cara menggunakan: disaring, kemudian diminum sekaligus.

Meniran untuk mengatasi Batuk
Bahan Utama: 3 - 7 batang tanaman meniran lengkap (akar, batang,
daun, bunga)
Bahan tambahan: Madu secukupnya.
Cara membuat: Bahan dicuci bersih, kemudian ditumbuk halus dan
direbus dengan 3 sendok makan air masak, hasilnya dicampur
dengan 1 sendok makan madu sampai merata.
Cara menggunakan: diminum sekaligus dan dilakukan 2 kali sehari

Meniran untuk obat Haid berlebihan
Bahan Utama: 3 - 7 potong akar Meniran kering
Bahan tambahan : 1 gelas air tajan
Cara membuat: bahan ditumbuk halus dan direbus dengan 2 gelas air
sampai mendidih, Kemudian ditambah dengan 1 gelas air tajin dan
diaduk sampai rata.
Cara menggunakan: disaring dan diminum 2 kali sehari, pagi dan
sore.

Mengobatai Disentri dengan rebusan Meniran
Bahan Utama: 17 batang tanaman meniran lengkap (akar, batang,
daun dan bunga )
Cara membuat: direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih
Cara menggunakan: disaring dan diminum 2 kali sehari, pagi dan
sore.

Luka Bakar Kena Api atau Air Panas
Bahan Utama: 3 - 7 batang tanaman meniran lengkap (akar, batang,
daun dan bunga)
Bahan Tambahan: 1 Rimpang umbi temulawak (4 cm), 3 buah bunga
cengkeh kering, 1 potong kayu Manis.
Cara membuat: Bahan utama ditumbuk halus, dan temulawak
diiris-iris . Kemudian dicampur dengan bahan -bahan yang lain dan
direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih.

Obat Luka koreng
Bahan Utama: 9 - 15 batang meniran lengkap (akar, batang, daun
dan bunga)
Cara membuat: Bahan Utama dicuci Bersih dan ditumbuk halus.
Kemudian direbus dengan 1 cerek air.
Cara menggunakan: dalam keadaan hangat-hangat dipakai untuk
mandi.

Mengatasi Jerawat dengan Manfaat Meniran
Bahan Utama: 7 Batang tanaman meniran
Bahan Tambahan: 1 Rimpang umbi kunyit (4 cm)
Cara membuat: Seluruh bahan dicuci sampai bersih dan ditumbuk
sampai halus, Kemudian direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih
hingga tinggal 1 gelas.
Cara menggunakan: disaring dan diminum sekaligus, ulangi secara
teratur setiap hari.

Itulah penjelasan khasiat dan manfaat meniran bagi kesehatan,Semoga bermanfaat

Manfaat Berendam di Air Laut Untuk Kesehatan

http://manfaatnyasehat.blogspot.com/2016/05/manfaat-berendam-di-air-laut.htmlInfo Kesehatan - Sudah Hampir 3 bulan saya tinggal dan menetap di perumahan nelayan dipinggiran pantai.Pemandangan pantai, nelayan,dan hamparan air laut yang luas jadi pemandangan yang biasa setiap harinya. Ditengah asyiknya memandang hamparan air laut yang sangat luas itu terkadang saya berfikir apakah air laut hanya sebagai tempat hidup ikan dan makhluk laut lainya,atau sebagai tempat mata pencaharian para nelayan,atau hanya sebatas tempat rekreasi?.Apakah air laut ada manfaatnya untuk kesehatan?. yah secara saya menggeluti blog yang membahas masalah seputar kesehatan.

Berangkat dari pertanyaan-pertanyaan itulah saya mencari referensi dari berbagai sumber yang membahas tentang manfaat air laut khususnya untuk kesehatan. Dengan tujuan selain untuk keperluan penulisan di blog ini juga untuk berbagi informasi yang bermanfaat untuk kita semua. Karena saya selalu teringat sebuah pepatah yang mengatakan "Sebaik baik orang adalah orang yang bermanfaat untuk orang lainya". Dan hasilnya bisa anda simak dibawah ini!!!

Kandungan Garam dan Mineral yang Terkandung dalam Air Laut

Selain mengandung garam rata rata 35 %,Air laut juga mengandung berbagai zat mineral alami yang sangat berguna untuk tubuh kita. Beberapa kandungan mineral itu diantaranya magnesium, potasium, kalsium sulfat, Zat Besi, Boron, selenium, zink dan sodium, serta masih banyak lagi. Berbagai zat mineral itu sangat dibutuhkan oleh tubuh kita. Maka dari itulah kenapa air laut memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan.brikut penjelasannya.

1. Magnesium

Magnesium sangat dibutuhkan oleh tubuh kita, karena magnesium ini digunakan sebagai katalisator lebih dari 300 reaksi biokimia dalam tubuh. hampir 50% magnesium disimpan dalam tulang kita, bagian lainnya ada di sel- sel jaringan tubuh dan organ lainnya. Hanya sekitar 1 % saja ada dalm darah.

2. Pottasium

Pottasium atau kalsium adalah mineral terbanyak ketiga dalam tubuh kita. mineral ini punya peran penting untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi kita. Dan juga sangat berperan dalam proses kontraksi dan relaksasi otot, pembekuan darah dan imunitas atau menjaga sistem kekebalan tubuh. kekurangan pottasium berakibat fatal bagi kesehatan.

3. Kalsium sulfat.

Kalsium sulfat merupakan garam yang ada di air laut dan di lingkungan alam yang lain. Zat ini adalah senyawa kalsium, sulfur dan oksigen.Dalam bentuk yang paling murni memiliki rumus kimia CaSO4; ini dikenal sebagai anhidrat – bebas air – kalsium sulfat, atau anhidrit mineral. Hal ini juga datang dalam bentuk “hydrous”. Kalsium sulfat untuk kesehatan terutama untuk metabolisme tubuh, penghubung antar syaraf dan kerja jantung.

4. Zat Besi

Zat Besi adalah nutrisi yang penting dibutuhkan bagi kegiatan tubuh kita setiap hari, termasuk untuk melaksanakan fungsi dasar tubuh seperti pertumbuhan dan perkembangan. Nutrisi ini juga digunakan untuk membantu memetabolisme protein, memproduksi hemoglobin, energi, enzim, membawa oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh, fungsi otot, dan membuang karbon dioksida dari dalam tubuh.

5. Boron

Boron digunakan untuk membangun tulang yang kuat, mengobati osteoarthritis, sebagai bantuan untuk membangun otot dan meningkatkan tingkat testosteron, dan untuk meningkatkan keterampilan berpikir dan koordinasi otot.Perempuan kadang-kadang menggunakan kapsul yang mengandung asam borat, bentuk paling umum dari boron, di dalam vagina untuk mengobati infeksi ragi. Orang juga menggunakan asam borat pada kulit sebagai zat atau untuk mencegah infeksi, atau menggunakannya sebagai mencuci mata.

6. Selenium

Selenium adalah mineral dan nutrisi penting untuk melawan penyakit seperti kanker dan penyakit jantung. Selenium adalah sinergis dengan vitamin E, yang berarti bahwa keduanya bekerja sama-sama kuat. Keduanya adalah antioksidan kuat yang membantu mencegah atau memperlambat penuaan dan pengerasan jaringan melalui oksidasi. mineral selenium ini penting untuk banyak fungsi tubuh dan dapat ditemukan di setiap sel tubuh, yang terutama pada ginjal, hati, limpa, pankreas, dan testis. Pada laki-laki, setengah dari selenium tubuh berkonsentrasi di testis dan bagian dari saluran sperma atau sekitar kelenjar prostat.

7. Zinc

Zinc yang dalam bahasa Indonesia diterjemahkan sebagai seng, dan dalam ilmu kimia dilambangkan dengan Zn, merupakan mineral penting yang terdapat dalam semua sel tubuh mahluk hidup, termasuk tubuh manusia. Lebih dari 300 macam enzim di dalam tubuh manusia memerlukan zinc sebagai kofaktor untuk menjamin optimasi fungsinya.

Bagi anda yang suka mandi atau berendam atau berenang dia air laut berikut ini manfaat yang bisa anda dapatkan dari kegiatan mandi di air laut yang anda lakukan.

1. Air laut memiliki komposisi yang sama dengan komposisi plasma darah manusia. Penggunaan air laut sebagai obat sudah mulai dilakukan sejak 4 abad Sebelum Masehi. Air laut memiliki 84 elemen vital yang juga ditemukan dalam tubuh manusia, termasuk di antaranya vitamin, garam mineral dan asam amino.

Selain itu air laut juga kaya akan mikroorganisme yang menghasilkan santibiotik, antimicrobial dan antibacterial.
Tubuh manusia memiliki kemampuan alami unuk menyerap elemen-elemen tersebut.

2. Air laut memiliki manfaat bagi kesehatan kulit. Itu sebabnya tempat-tempat spa di seluruh dunia menggunakan garam laut dalam layanan perawatan mereka. Garam pada air laut membantu melepaskan racun dari kulit dan berfungsi sebagao pengelupas alami yang melepaskan sel-sel kulit mati serta merangsang pertumbuhan sel-sel baru.

3. Air laut juga mengandung banyak mineral, terutama magnesium yang membantu meningkatkan kelembapan pada permukaan kulit sehingga kulit tampak segar bercahaya.

4. Salah satu keuntungan terbesar yang terdapat dalam air laut adalah kemampuannya untuk menyembuhkan penyakit atau iritasi pada kulit Mulai dari peradangan, psoriasis termasuk luka ringan karena kandungan garam dan potasium klorida di dalamnya.

Berikut manfaat lengkap dari air laut/berendam di air laut:

  • Melancarkan sirkulasi darah,
  • Memperkuat otot jantung,
  • Melenturkan atau merelaksasi otot sehingga tubuh terasa segar
  • Melancarkan sistem pernapasan,
  • Meningkatkan produksi sel darah merah,
  • Menormalkan tekanan darah,
  • Menyeimbangkan keasaman dalam darah,
  • Mencegah keropos tulang dan osteoporosis
  • Meringankan sakit pinggang, wasir dan rematik
  • Mengatasi kulit kering dan pecah2 pada kulit kaki dan tangan
  • Menyehatkan dan menutrisi kulit tubuh sehingga lebih bercahaya.
  • Meningkatkan gairah seks yang menurun / melemah
  • Mencegah penyakit kencing manis
  • Mengatasik flek paru pada anak.

Cara mendapatkan manfaat dari air laut yang bisa anda lakuakan adalah sebagai berikut;

Cara pertama
Berenang/mandi ataupun berendam di air laut adalah cara yang paling bagus untuk mendafatkan manfaat dan khasiatnya.Apabila tujuan berendam di air laut adalah untuk mengobati penyakit yang mesti anda lakuakan adalah Anda berendam pada air laut antara 30 menit s/d 1 jam (tergantung penyakitnya berat atau ringan) dipagi hari sekitar pukul 6.30 atau pukul 7.00 (lebih pagi lebih baik).Usahakan air laut tersebut tidak tercampur air tawar (misalnya dekat dengan muara sungai), lebih baik lagi tidak terdapat muara sungai disekitar tempat kita berendam.Lakukan secara rutin p 3 kali seminggu dan apabila sudah ada perubahan dapat dikurangi sedikit demi sedikit, dan untuk menjaga agar tetap sehat lakukanlah seminggu atau dua minggu sekali.

Cara kedua
Bagi anda yang tidak suka ataupun takut untuk berendam di air laut anda hanya perlu merendam kaki anda saja.Lebih baik lagi jika merendam kakinya
tidak hanya berdiam di situ saja,alias sambil jalan jalan.

Namun satu hal yang harus diperhatikan yaitu masalah keamanan.apabila anda berenanng atau berendam di pantai yang biasa digunakan untuk berenang para wisatawan.anda harus mematuhi peraturan dan rambu rambu yang di buat oleh penjaga keamanann pantai agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan.